Friday, March 09, 2007

Pemerintah Gelar Taubat Nasional

09 Mar 07 00:31 WIB - Medan, WASPADA Online

Pemerintah mengintruksikan semua masjid untuk mengelar shalat taubat bersama usai melaksanakan shalat Jumat (9/3). "Shalat taubat diharapkan dapat mengurangi cobaan yang banyak dialami bangsa ini dalam beberapa tahun terakhir," kata Menteri Agama M. Maftuh Basyuni ketika bersilaturahmi dengan para ulama se Sumut, di Asrama Haji Medan, Kamis (8/3).

Untuk di Jakarta, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menginstruksikan kepada seluruh menteri, pejabat negara dan alim ulama untuk melaksanakan kegiatan itu di Masjid Istiqlal. Pemerintah menganjurkan kegiatan itu juga dilakukan di daerah, baik di instansi pemerintah, swasta, masyarakat maupun pondok-pondok pesantren. Usai pertemuan itu, kepada Antara Menag mengatakan, taubat nasional itu didorong oleh berbagai macam musibah yang terjadi secara beruntun dan mengharapkan pertolongan dari Allah SWT agar bangsa segera terlepas dari berbagai musibah. (ant)